Andiyani Achmad

Jumat, 31 Maret 2017

Kulit Extra Lembap, Sehat, & Cerah dengan Purbasari Sabun dan Hand & Body Lotion Zaitun


Wanita mana yang nggak pingin kulitnya sehat, lembut dan lembap? Aku sih yakin, hampir semua wanita pasti mengidamkan kulit tubuh yang sehat, nggak kering, apalagi kusam. Aduh, BIG NO banget deh! Walaupun aku berhijab yang notabene sebagian besar kulit tubuhku tertutup dengan pakaian, namun bukan berarti aku nggak peduli dengan kesehatan kulitku lho.

Bagi aku, kesehatan kulit nggak hanya sekedar biar penampilan kinclong aja kak tapi lebih kepada kenyamanan dan kepuasan diri. Kulit sehat pastinya terpancar dari luar kan? Malah dengan sehat dan lembapnya kulitku bikin percaya diri meningkat 100%.  Karena itu penting untuk melakukan perawatan kulit yang tepat.

Minggu, 19 Maret 2017

Marcha and Aunty: Brand Fashion dari Marcha Sharapova dan Yovita Lesmana

Sudah menjadi hal yang biasa (sepertinya) melihat anak-anak yang asyik dengan gadget-nya. Terlebih untuk anak kelahiran tahun 2000an yang sedari lahir sudah diperkenalkan dengan gadget oleh orangtuanya. Hampir semua anak dari berbagai usia begitu fasih bermain dengan gadget di mana saja.


Seperti yang biasa aku lihat dalam kesempatan apapun, termasuk Darell sih, yang memang sudah amat terbiasa dan bahkan begitu lihai dalam menggunakan gadget. Sebenarnya anak dikenalkan dengan gadget nggak ada salahnya. Asal orangtuanya bisa memberikan kontrol akan hal tersebut. 

Saat ini tak sedikit anak-anak dengan gadget pun sudah mempunyai akun media sosial sendiri, lihat saja anak artis banyak yang membuat akun media sosia terutama instagram sejak anaknya lahir. Tentu saja yang berperan sebagai "admin" dan mengontrol foto-foto apa saja yang aman diunggah adalah orangtuanya. 


Kamis, 16 Maret 2017

Bau Mulut Minggat, Mulut & Tenggorokan Sehat Berkat BETADINE Obat Kumur



Pernah nggak sih ngerasa insecure saat lawan bicara menutup hidungnya saat sedang asyik ngobrol sama kita? Aku pernah banget tuh, malah kejadian kayak gini bisa jadi awkward momen yang nurunin level kepercayaan diri sendiri seseorang.

Coba deh bayangin, ketika lagi asyik presentasi di depan client, cuap-cuap jelasin isi dari presentasi trus client tersebut berekspresi aneh dan dalam sekejap nutup hidungnya. Drop nggak? Aku mah iya, drop parah dan langsung buyar deh tuh materi presentasi.

Rabu, 08 Maret 2017

Event Review: Hey Sister! Sempurnakan Harimu Dengan Dove, Yuk!

Saat mendengar kata "Sisterhood" apa yang pertama kali terlintas di pikiranmu? Teman baik? Sahabat sejiwa? 
Bagi aku arti kata "Sisterhood" maknanya lebih kepada hubungan antar teman atau kakak beradik yang 
mempunyai hal istimewa di dalamnya. Hubungan istimewa ini tentunya saling melengkapi satu sama lain ya, 
saling support dan berbagi hal-hal istimewa dan paling penting adalah bersikap apa adanya satu sama lain. 

Nah, aku yakin masing-masing dari kamu pastinya memiliki "Sisterhood" yang selalu ada dalam keadaan apapun, 
baik senang maupun sedih. Yang selalu bisa memberikan dukungan tanpa pamrih dengan ketulusan hati. 
Yang mampu membuat kita merasa kuat menghadapi dunia ini hanya dengan kalimat motivasi ala-ala 
yang dibuat sahabat kita itu. Paling penting sih nggak menjerumuskan sahabat sendiri ke hal yang negatif ya. XD 




Senin, 06 Maret 2017

REVIEW: My 1st Experience Photo Facial at ZAP

Hai hai…. Gimana kabarnya? Hope you guys all in a good condition ya! Belakangan memang hujan terus mengguyur kota Jakarta tercinta nih. Alhasil, dampak dari derasnya hujan mulai deh tuh banyak penyakit-penyakit. Mulai dari diare, tipes, batuk pilek, sampai wajahku pun ikutan sakit. Eh kok bisa? 

Efek dari pancaroba ternyata nggak hanya ke kesehatan tubuh lho, tapi juga kulit kita ikut merasakannya. Terutama kulit wajah yang sering terpapar sinar matahari dan kelembapan udara. Kalo musim hujan yang aku rasakan adalah kulit wajah jadi kelewat dan cenderung kusam. Entahlah ini perasaan aku aja apa emang begitu adanya. Padahal aku tipikal yang jarang melakukan perawatan spesifik untuk wajah ini. Nah, kebetulan banget aku mendapatkan kesempatan untuk me-review treatmen Photo Facial di ZAP dari Clozette. Bak gayung bersambut, senangnya aku ini akhirnya bisa ikut merasakan treatment Photo Facial di ZAP. 



Minggu, 05 Maret 2017

MOMOZEN Ferris Wheel: Ikon Baru Pariwisata Jakarta

Kebayang nggak Ferris Wheel terbesar dan tertinggi di Indonesia, akan dibangun di Jakarta dalam waktu dekat ini. Buat kamu yang nggak gitu familiar dengan Ferris Wheel, pasti tau Bianglala dong? Nah Ferris Wheel ini mirip dengan Biangalala hanya beda konsep aja. 

Atau kamu familiar dengan London Eye yang ada di London, Inggris? London Eye atau Millenium Wheel menjadi tempat wisata berbayar paling terkenal di Inggris dengan jumlah kunjungan mencapai 3,5 juta orang per tahun. Kincir ini memiliki 32 kapsul penumpang yang masing-masing mampu menampung hingga 25 orang. London Eye dibangun sebagai bagian dari perayaan millenium baru, tahun 2000.


Rabu, 01 Maret 2017

Yuk, Langsing Sehat Bersama Slimming Series Mustika Ratu

Hampir semua wanita di seluruh dunia ini pasti mau kurus dan langsing kan? Hayo deh ngaku…*lantas aku nyaut* XD Banyak cara pastinya dilakukan agar tubuh ini kurus dan langsing, mulai dari melakukan segala macam metode diet, puasa, olahraga yang menggila, akupunktur dan lain sebagainya.

Tsay, langsing aja nggak cukup lho. Kamu tetap harus memperhatikan factor kesehatan tubuh, terutama dari  makanan yang kita konsumsi sehari-hari dan olah tubuh secara rutin bukan olahraga yang menggila ya *catet sambil ngomong ama diri sendiri*